Dikara Diamond

DIKARA DIAMOND

for Your Gracious Soul

Temukan lebih dari sekedar keindahan berlian untuk sempurnakan cerita dan momen bahagiamu. Menghadirkan Lab Grown Diamond pertama di Indonesia,
DIKARA DIAMOND mengubah proses panjang dan merusak dari industri Berlian menjadi proses penuh kebaikan untuk menghasilkan keindahan serupa.

PRODUSEN LAB GROWN DIAMOND PERTAMA DI INDONESIA

Secara alami, berlian membutuhkan waktu milyaran tahun untuk bisa terbentuk. Setelah terbentuk, berlian masih harus melewati proses industri pertambangan sampai akhirnya menjadi produk perhiasan yang terkenal akan keindahannya. Namun, kemajuan teknologi kini mampu mengubah proses panjang tersebut menjadi lebih singkat dan tidak merusak alam di laboratorium. Proses ini menghasilkan berlian yang dikenal dengan nama Lab Grown Diamond

Kerap disebut sebagai berlian buatan manusia, Lab Grown Diamond terbentuk dari bahan serupa dengan berlian alami yakni karbon dan juga mineral lainnya. Melalui teknologi yang canggih di laboratorium, bahan-bahan ini mampu menghasilkan berlian dengan variasi warna dan kejernihan bak berlian alami (the 4C’s). Tak hanya tampilannya, tingkat kekerasan serta kualitas dari berlian ini pun setara dengan berlian alami yang memerlukan proses milyaran tahun untuk terbentuk.

Lab Grown Diamond tak hanya memangkas waktu panjang terbentuknya sebuah berlian, tapi juga menghapus proses industri tambang berlian yang merusak. Tak hanya melukai alam, proses penambangan berlian juga akrab dengan kontroversi. Mulai dari eksploitasi kemiskinan, lingkungan tambang yang memiliki resiko tinggi baik bagi kesehatan dan keamanan para pekerja, serta banyak isu-isu kemanusiaan dan lingkungan lainnya. Dengan memilih Lab Grown Diamond, kamu juga berperan mengurangi proses merusak yang lahir dari industri pertambangan berlian alami ini.

Customized Jewelries

Our Values

Peace Of Mind

Miliki keindahan dan kemewahan setara dengan berlian alami tanpa perlu rasa khawatir akan nilai mahal yang selalu melekat pada perhiasan saat kamu kenakan. Dapatkan ketenangan dalam mengenakan perhiasan mewah dalam keseharianmu tanpa perlu mengkompromikan kualitas yang kamu dapatkan.

Better Price

Dengan kualitas setara berlian alami namun dengan harga yang lebih ramah. Efisiensi proses dari pembuatan berlian di laboratorium mampu memangkas harga berlian natural hingga 1/5 lebih terjangkau.

Sustainability

Diproses dengan kebaikan terhadap alam, berlian yang dihasilkan melalui laboratorium Dikara Diamond tidak perlu merusak ekosistem alam liar hingga mencemari lingkungan layaknya pertambangan berlian alami.

Ethically Sourced

Selain isu lingkungan, produksi berlian di laboratorium juga menjadi solusi akan isu sosial dan kemanusiaan yang dekat dengan industri pertambangan berlian. Mulai dari eksploitasi tenaga kerja hingga lingkungan kerja yang tidak aman dan sehat.

Blog

See all

See all

Kami menjadi bagian dari cerita indah mereka

Perjalanan 10 tahun nggak cuma panjang, tapi juga penuh dengan rintangan dan tantangan. Akhirnya bisa memutuskan untuk bisa melangkah ke jenjang yang lebih jauh, sudah sewajarnya momen ini diabadikan lewat sesuatu yang tak cuma indah tapi juga bisa merepresentasikan cerita panjang kami.

DIKARA DIAMOND jadi pilihan kami karena proses pembuatannya yang sangat kolaboratif dimana kami juga terlibat dalam memberikan pandangan-pandangan kami akan cincin seperti apa yang kami inginkan untuk melambangkan tak hanya perjalanan panjang yang telah kami lalui tapi juga perjalanan di depan yang akan kami hadapi. 

Setiap detail desain dari cincin yang kami dapatkan dari DIKARA DIAMOND kini akan selalu mengingatkan kami akan momen-momen indah yang telah kami lewati serta yang ingin kami ciptakan di masa depan.

Thank youuuu!! Suka bangeeeet sama diamondyaa, bener2 high quality! Packingnya juga bagus banget! Bahkan free cleanernya jugaa. Penjualnya ramah dan fast response. Bakal belanja lagi disini pastii
smiling-asian-female-model-holds-hands-heart-cherish-smth-feeling-care-warm-love-feelings-standing-t-shirt-blue-background-min
Valerie
Jakarta
Produk sangat baik dan sesuai dengan deskripsi dan penjelasan penjual. Sangat rekomen dan penjual sangat ramah. Terima kasih, Puas bangettt

smiling-asian-man-using-tablet-computer-min
Alex
Bekasi
Hallo! Sukaaaaa bangettt sama cincinnya!!! Tadinya takut kurang shining kalo pake labdiamond ternyataaaaaa pass nyampeee barangnya OMGGG bagussss bangetttt. Mamaku senenggg banget pas aku kasi cincinnyaa. Thank you!!! Lain kali custom di Dikara ajaa ga mengecewakan!! Harga lebih Affordable juga!!
portrait-serious-dark-haired-asian-woman-keeps-finger-chin-looks-mysteriously-front-considers-something-dressed-blue-jumper-isolated-brown-wall-min
Mrs. J
Depok
Thankyou @dikara.diamond, Love it sooo much




woman-with-long-dark-hair-min
Eka Natalia
Jakarta

Buat cerita bahagiamu menjadi lebih indah bersama kami

FAQ

Apa itu Lab Grown Diamond?

Lab Grown Diamond adalah berlian yang dibuat menggunakan teknologi canggih di laboratorium dengan bahan serupa dengan berlian alami yakni karbon dan juga mineral lainnya. Melalui teknologi yang canggih di laboratorium, bahan-bahan ini mampu menghasilkan berlian dengan variasi warna dan kejernihan bak berlian alami (the 4C’s). Tak hanya tampilannya, tingkat kekerasan serta kualitas dari Lab Grown Diamond juga setara dengan berlian alami.

Apakah Lab Grown Diamond memiliki sertifikat?

Lab Grown Diamond yang ditawarkan oleh DIKARA DIAMOND telah tersertifikasi sehingga setiap berliannya akan mendapatkan sertifikat IGI dan GIA. Namun, DIKARA DIAMOND juga menawarkan non-certified diamond untuk harga yang lebih terjangkau. Untuk produk DIKARA DIAMOND lainnya, Moissanite dilengkapi dengan sertifikat GRA sedangkan untuk Hybrid mendapatkan sertifikat langsung dari DIKARA DIAMOND.

Apa perbedaan antara Lab Grown Diamond, Moissanite, dan Hybrid?

Lab Grown Diamond dibuat dari bahan yang serupa dengan berlian alami serta memiliki karakteristik serta kualitas setara berlian alami, bahkan bisa lolos melalui uji diamond detector. Sedangkan, Moissanite bukanlah berlian, namun sejenis permata yang juga memiliki karakter serta tampilan yang menyerupai berlian. Bahkan permata jenis ini juga bisa lolos melalui uji diamond detector. Dan, Hybrid sendiri adalah produk berlian yang dibentuk melalui proses penggabungan kristal yang diselimuti dengan Lab Grown Diamond pada lapisan luas sehingga tampilan akhirnya terlihat seperti berlian alami. 

 

Diantara ketiga pilihan ini, tampilan akhir berlian sama-sama berkilau dan mempesona. Namun, untuk tingkat kekerasan setiap batu berlian atau permata ini berbeda dimana Lab Grown Diamond memiliki tingkat kekerasan paling tinggi, disusul Moissanite, dan terakhir baru Hybrid.

Berapa anggaran atau budget yang diperlukan untuk membuat perhiasan DIKARA DIAMOND?

Variasi harga yang ditawarkan oleh DIKARA DIAMOND sangat beragam dan bisa disesuaikan dengan pilihan.

Untuk batu berlian atau permata, terdapat pilihan Lab Grown Diamond, Moissanite, serta Hybrid dan untuk emas yang digunakan terdapat pilihan emas 750/18K dan juga emas 375/9K

Berapa lama proses pembuatan perhiasan di DIKARA DIAMOND?

Untuk bisa memberikan hasil maksimal dengan detail terbaik, dibutuhkan waktu sekitar 1 hingga 2 bulan untuk perhiasan dengan material Lab Grown Diamond. Sedangkan untuk perhiasan dengan material Moissanite dan Hybrid membutuhkan waktu sekitar 2 hingga 3 minggu. Untuk itu, kamu bisa segera langsung melakukan pemesanan di DIKARA DIAMOND dari sekarang.

Punya pertanyaan lain seputar Lab Grown Diamond dan DIKARA DIAMOND?
Hubungi dan konsultasikan langsung dengan tim profesional kami